SERA
SERA
SERA
SERA
SERA
SERA

7 Contoh Alasan Berhenti Kerja Paling Masuk Akal

Keputusan untuk berhenti kerja bukanlah hal kecil. Biasanya, seorang karyawan memilih mengajukan resign karena ada faktor besar yang memengaruhi kenyamanan, perkembangan karir, atau kehidupan pribadinya.

Faktor-faktor itu bisa datang dari berbagai kondisi. Mulai dari kondisi perusahaan, situasi pribadi karyawan, hingga peluang eksternal yang lebih menjanjikan.

Masalahnya, saat akan pindah perusahaan dan melamar pekerjaan baru, HRD hampir pasti akan menanyakan alasan meninggalkan pekerjaan sebelumnya.

Pertanyaan itu mungkin terlihat sederhana, tapi sebenarnya sangat penting karena menjadi gambaran apakah kamu pribadi yang profesional, dewasa dalam mengambil keputusan, serta tahu arah karir yang ingin dituju.

Agar bisa memberikan alasan yang positif, relevan, dan profesional, berikut beberapa contoh alasan berhenti kerja yang paling masuk akal saat interview di perusahaan baru.


Baca juga: Tes Wartegg: Pengertian dan Cara Mengerjakannya

1. Mencari Pengembangan Karir yang Lebih Baik

Tidak semua perusahaan menyediakan peluang pengembangan yang memadai. Ketika ruang belajar atau peningkatan tanggung jawab terasa stagnan, wajar jika kamu mencari tempat yang lebih mendukung pertumbuhan karir.

Contoh jawaban:

“Saya banyak belajar dan berkontribusi di perusahaan sebelumnya. Namun ruang pengembangan karirnya cukup terbatas. Saya melihat perusahaan ini menawarkan peluang yang lebih sesuai dengan rencana karir jangka panjang saya.”

2. Ingin Fokus pada Bidang yang Lebih Sesuai

Seiring waktu, banyak karyawan menyadari bahwa pekerjaannya tidak sesuai minat atau keahlian. Beralih ke bidang yang lebih relevan adalah alasan yang sangat masuk akal.

Contoh jawaban:

“Saya mendapatkan pengalaman yang berharga di bidang operasional. Namun setelah beberapa waktu, saya menyadari minat saya lebih kuat di digital marketing, sehingga saya mencari peluang yang lebih sesuai dengan passion dan keahlian saya.”


Baca juga: 10 Jawaban untuk Pertanyaan Alasan Melamar Pekerjaan

3. Minim Kesempatan Promosi

Struktur organisasi tertentu memang membatasi peluang naik jabatan. Kalau kamu sudah menunjukan performa maksimal tapi tidak ada ruang untuk berkembang, pindah adalah pilihan logis.

Contoh jawaban:

“Selama tiga tahun, saya selalu memenuhi target yang diberikan. Namun struktur organisasi perusahaan kurang memberikan ruang untuk promosi. Saya ingin berkembang lebih jauh dan melihat peluang itu tersedia di perusahaan ini.”

4. Ingin Meningkatkan Work-Life Balance

Produktivitas kerja akan menurun jika ritme kerja sudah tidak seimbang dengan kehidupan pribadi. Mencari perusahaan yang lebih mendukung keseimbangan ini adalah langkah yang sehat dan profesional.

Contoh jawaban:

“Saya mendapatkan banyak pengalaman di perusahaan sebelumnya. Namun jam kerjanya cukup panjang sehingga mengurangi produktivitas saya. Saya ingin bekerja di lingkungan yang lebih menghargai keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi.”

5. Perpindahan Lokasi Tempat Tinggal

Pindah rumah atau mengikuti keluarga merupakan alasan resign yang paling mudah dipahami oleh HRD.

Contoh jawaban:

“Saya pindah ke Jakarta untuk lebih dekat dengan keluarga sehingga perlu mencari pekerjaan yang lokasinya sesuai. Posisi ini cocok dengan pengalaman saya dan relevan dengan lokasi tempat tinggal saya saat ini.”


Baca juga: Manfaat Jadi Morning Person buat Karyawan

6. Dampak Restrukturisasi Perusahaan

Restrukturisasi bisa mengubah peran atau tanggung jawab karyawan. Jika perubahan tersebut tidak lagi selaras dengan keahlian atau tujuan karir, ini dapat menjadi alasan yang logis.

Contoh jawaban:

“Setelah restrukturisasi, peran saya berubah cukup signifikan dan kurang sesuai dengan keahlian serta tujuan profesional saya. Karena itu saya mencari posisi lain yang lebih relevan.”

7. Lingkungan Kerja yang Tidak Mendukung

Kadang lingkungan kerja membuat performa menurun. Namun tetap sampaikan dengan cara positif tanpa menjelekan perusahaan sebelumnya.

Contoh jawaban:

“Saya mengalami beberapa kendala dalam lingkungan kerja sebelumnya sehingga kurang maksimal dalam berkolaborasi. Saya mencari lingkungan yang lebih mendukung produktivitas dan inovasi seperti di perusahaan ini.”

Tips Menjawab Pertanyaan Alasan Resign agar Tetap Profesional

Saat interview di perusahaan baru, agar alasan resign terdengar meyakinkan, perhatikan beberapa hal berikut:

  • Sampaikan dengan nada positif. Hindari menjelekkan perusahaan, atasan, atau rekan kerja sebelumnya.


  • Sesuaikan dengan posisi yang kamu lamar. Pastikan alasan yang diberikan relevan dan menunjukan kalau kamu serius dengan rencana karir ke depan.


  • Fokus pada pengembangan diri. Ceritakan bahwa keputusan didasarkan pada kebutuhan untuk berkembang, bukan sekadar mencari pekerjaan baru.


  • Latihan sebelum interview. Dengan berlatih, jawaban akan terdengar lebih natural dan tidak seperti hafalan.


Baca juga: Lowongan Kerja November 2025 SERA Grup Astra

Itulah beberapa contoh alasan resign paling masuk akal yang bisa jadi jawaban saat interview di perusahaan baru. Tapi, yang juga tidak kalah penting, pastikan perusahaan yang dituju punya budaya kerja positif dan prospek karir menjanjikan seperti PT Serasi Autoraya (SERA).

SERA merupakan salah satuperusahaan transportasi, lelang dan logistik terbesar di Indonesia dan telah berdiri sejak tahun 1990 di bawah naungan Grup Astra. Hingga kini, SERA rutin membuka lowongan kerja untuk berbagai bidang dan posisi.

Informasi lebih detail kunjungi halamanhttps://career.sera.astra.co.id/. Pilih salah satu lowongan yang tersedia, lalu klik “Apply” dan ikuti prosesnya sampai selesai.

Jangan lupa juga follow media sosial SERA di instagram@serasiautoraya dan LinkedinSerasi Autoraya untuk mendapatkan info tentang tips karir danlowongan kerja terbaru.

11
Tags
SERA